Diagram DFD (Data Flow Diagram)

DFD (Data Flow Diagram) merupakan suatu cara atau metode untuk membuat rancangn sebuah sistem yang mana berorientasi pada alur data yang bergerak pada sebuah sistem nantinya.. Dalam pembuatan Sistem Informasi, DFD sering digunakan. DFD dibuat oleh para analis untuk untuk membuat sebuah sistem yang baik. Dimana DFD ini nantinya diberikan kepada para programmer untuk melakukan proses coding. Dimana para programmer melakukan sebuah coding sesuai dengan DFD yang dibuat oleh para analis sebelumnya. Tools yang digunakan pada pembuatan DFD (Data Flow Diagram) yaitu EasyCase, Power Designer 6.

Komponen DFD (Data Flow Diagram):
1. User / Terminator, Kesatuan diluar sistem (external entity) yang memberikan input ke sistem atau menerima output dari sistem berupa orang, organisasi, atau sistem lain.

2. Process, Aktivitas yang mengolah input menjadi output.

3. Data Flow, Aliran data pada sistem (antar proses, antara terminator & proses, serta antara proses & data store).

4. Data Store, Penyimpanan data pada database, biasanya berupa tabel.

Pada pembuatannya, DFD terdiri Level 0 atau Level Konteks (Konteks Diagram) dan Level ke-n. Selama DFD bisa dijelaskan lebih detail, maka semakin banyak level yang dibuat. Jadi, DFD level 0 atau Level Konteks terdiri dari 1 proses, sejumlah terminator dan data flow input/output, tanpa Data Store. Jumlah terminator dan data flow dari atau ke terminator di semua level DFD sama. Semua proses memiliki data flow input maupun output. DataStore terletak di semua level DFD, kecual DFD Level 0.

Related Posts:

  • Cara Mengatasi Bluetooth Tidak Bekerja Seringkali sebuah layanan khusus windows bernama Bluetooth Support Service tidak berfungsi atau disabled. Hal ini bisa disebabkan ketidak-sengajaan pemakainya, serangan virus atau malware, atau perangkat bluetooth yang kelel… Read More
  • Penyebab, Cara Mengatasi Laptop/Komputer LambatPermasalahan komputer ataupun laptop yang lambat dalam bekerja memang seringkali merugikan bagi para penggunanya. Banyak pekerjaan yang tidak kunjung selesai dikarenakan kinerja komputer dan laptop yang sangat lemot. Ada bebe… Read More
  • Cara Menginstall Ulang Android Ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui terlebih dahulu sebelum Anda melakukan Instal ulang atau Flashing agar anda lebih memahaminya dan tidak asal ikut-ikutan instal ulang. Flashing merupakan sebuah cara atau teknik dalam… Read More
  • Cara Mengatasi Lag Saat Main Game di PCMain game di PC memang mengasyikkan. Tidak mengherankan bila seseorang sampai rela mengeluarkan uang puluhan juta rupiah hanya demi mendapatkan PC berspesifikasi tinggi yang mereka idam-idamkan sehingga mereka bisa main game-… Read More
  • Black Hole Black Hole Lubang hitam adalah sebuah pemusatan massa yang cukup besar sehingga menghasilkan gaya gravitasi yang sangat besar. Gaya gravitasi yang sangat besar ini mencegah apa pun lolos… Read More

0 comments:

Post a Comment

Copyright © 2025 Personal Blog | Powered by Blogger

Design by Anders Noren | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com